Easy Cash merupakan salah satu aplikasi pinjol (pinjaman online) di Indonesia. Easy Cash apakah aman? Pertanyaan tentunya sering ditanyakan, mengingat ada banyak aplikasi pinjol yang tidak terdaftar OJK.
Saat ini ada banyak aplikasi penyedia jasa pinjaman uang secara online yang memberikan limit besar. Selain itu, aplikasi tersebut juga menawarkan tenor yang panjang serta bunga rendah yang bisa langsung cair dalam hitungan menit, salah satunya Easy Cash.
Sebelum memutuskan untuk melakukan pinjaman secara online, Anda harus memastikan apakah aplikasi pinjaman online terdaftar di OJK. Penyedia jasa pinjaman online yang telah terdaftar dan diawasi OJK tentunya aman dan terpercaya? Bagaimana dengan Easy Cash? Easy Cash apakah aman?
Tentang Aplikasi Easy Cash
Easy Cash ini merupakan platform peer-to-peer lending yang sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK. Pemilik Easy Cash adalah PT Indonesia Fintopia Technology sejak 13 November 2017. Easy Cash apakah aman? Tentu saja aplikasi ini aman dan terpercaya karena terdaftar resmi.
Sebagai platform P2P lending, aplikasi ini berbeda dengan aplikasi pinjaman online pada umumnya. Easy Cash menyediakan layanan bagi pemberi pinjaman dan penerima pinjaman, jadi pihak aplikasi tidak memberikan pinjaman secara langsung.
Easy Cash hanya sebagai perantara yang menghubungkan pemberi pinjaman dan penerima pinjaman. Platform yang telah terdaftar OJK ini melakukan proses analisa terhadap calon penerima pinjaman dengan sistem kredit self-evolving machine learning.
Mesin tersebut menjalankan lebih dari 6.000 fitur dan lebih dari 10 jenis analisis skenario yang bisa merefleksikan keseluruhan kondisi kredit dari calon peminjam.
Selain itu, pihak Easy Cash juga menyediakan informasi yang transparan yang bisa diakses melalui fitur yang tersedia di aplikasi tersebut. Lalu, benarkah Easy Cash apakah aman? Berikut beberapa fakta yang perlu Anda ketahui tentang platform ini.
Fakta Tentang Easy Chase
Sebagai penjelasan tentang Easy Cash apakah aman Anda perlu mengetahui fakta-fakta berikut:
1. Terdaftar di Perizinan Keuangan
Easycash ilegal atau legal? Seperti yang telah dijelaskan di atas tentang Easy Cash apakah aman? Aplikasi fintech ini telah terdaftar secara resmi di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Dengan demikian, seluruh kegiatan transaksi di platform ini diawasi dan legal sesuai undang-undang yang berlaku. Selain itu, Easy Cash juga merupakan anggota dari Asosiasi Fintech Pendanaan bersama Indonesia atau AFPI.
2. Adanya Customer Service
Bagi Anda yang mengalami kendala dan ingin menanyakan informasi tentang pinjaman di Easy Cash Anda bisa menghubungi layanan CS.
Adapun nomor CS Easycash yang bisa dihubungi 021-50200060 untuk informasi tentang pinjaman, dan 021-50200080 untuk layanan tentang pendanaan yang bisa diakses selama hari kerja, mulai dari pukul 08.00 hingga 20.00.
Selain itu, Anda juga bisa menghubungi pihak Easy Cash melalui alamat email di service@geteasycash.asia atau leader@geteasycash.asia.
Anda juga bisa mengunjungi sosial media resmi dari aplikasi pinjol ini di Facebook, yaitu EasycashIndonesia dan Instagram @easycash.id.borrower dan @easycash.id.leader.
3. Memiliki Alamat Kantor yang Jelas
Easy Cash yang dikelola oleh PT Indonesia Fintopia Technology. Alamat kantor Easy Cash ini di Menara Dea tower 2 lantai 18, Jalan Mega Kuningan Barat IX nomor 5, RW 2, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan, Jakarta.
4. Laporan Keuangan yang Transparan
Pada website resmi Easy Cash, tercantum secara lengkap dan rinci tentang laporan keuangan dan pendanaannya.
Rincian tersebut mulai dari total akumulasi peminjam, total akumulasi pinjaman sejak berdiri, jumlah peminjam aktif, serta total pinjaman terutang. Aplikasi ini juga menyediakan tabel angsuran Easy Cash untuk memudahkan peminjam.
Selain itu, Easy Cash juga telah menggunakan teknologi Kontrol Risiko Cerdas. Teknologi tersebut digunakan untuk menyediakan layanan keuangan yang dipersonalisasi bagi setiap pengguna yang saat ini sudah berjumlah lebih dari 2 juta orang. 5. Limit dan Suku Bunga yang Menarik
Easy Cash menawarkan limit pinjaman hingga Rp 15 juta. Suku bunga yang diberikan pinjaman online ini tidak lebih dari 0,4%.
6. Proses Transaksi Cepat, Mudah, dan Aman
Proses pinjaman antara pemberi dan penerima dana hanya membutuhkan 3 menit saja melalui tiga langkah mudah untuk pengajuan dan persetujuan.
Uang pinjaman tersebut nantinya akan ditransfer dalam waktu 24 jam melalui Virtual Account BCA atau melalui manual transfer ke rekening escrow BCA dari Easy Cash.
Selain itu, Easy Cash juga memberikan rasa aman bagi pemberi pinjaman dengan menyediakan asuransi kredit gagal bayar oleh PT Asuransi intra-Asia.
Dengan informasi yang jelas serta keamanan yang terjamin, Anda tidak perlu khawatir jika ingin meminjam uang di Easy Cash.
Cara Meminjam Uang di Easy Cash
Bagi Anda yang ingin mendaftar menjadi peminjam atau pemberi pinjaman, syarat utama yang harus Anda penuhi adalah Warga Negara Indonesia (WNI) berusia minimal 18 tahun (dibuktikan dengan KTP), memiliki nomor HP dan buku rekening.
Akan tetapi, Easy Cash tidak memperbolehkan satu nama mendaftar sebagai peminjam dan pemberi pinjaman secara bersamaan, Anda harus memilih salah satunya.
Adapun cara mengajukan pinjaman di Easy Cash adalah sebagai berikut:
- Mengunduh aplikasi Easy Cash di Playstore untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iPhone, lalu pasang aplikasi tersebut di smartphone Anda.
- Setelah itu, masukkan nomor HP, kemudian pilih posisi Anda di Easy Cash(sebagai peminjam atau pemberi pinjaman), lalu klik Selanjutnya.
- Kemudian, masukkan kode OTP yang akan dikirim ke nomor Anda, lalu tekan Msuk.
- Selanjutnya, pada laman utama Easy Cash, aka nada tampilan limit kredit Anda. limit tersebut tersetel standar Rp 5 juta.
Akan tetapi Anda belum bisa mengajukan pinjaman dengan limit tersebut. Hal ini dikarenakan Anda harus mengisi data diri terlebih dahulu untuk dional dengan data credit scoring milik Easy Cash.
- Lalu, untuk mulai mengajukan pinjaman, Anda bisa klik Ajukan.
- Kemudian, ambil foto KTP menggunakan kamera belakang yang telah terhubung dengan aplikasi Easy Cash. Pastikan data-data pada KTP tersebut terbaca jelas untuk memudahkan sistem memverifikasi data.
- Selanjutnya, sistem Al Easy Cash akan menampilkan data-data diri Anda sesuai yang terbaca dari KTP. Jika data-data tersebut sudah benar, klik Selanjutnya.
- Langkah selanjutnya adalah verifikasi wajah. Klik Mulai Identifikasi untuk mengambil foto selfie Anda menggunakan kamera depan yang telah terhubung dengan Easy Cash.
- Setelah itu, isikan data-data rekening Anda. Catatan: Easy Cash akan mengambil nama pemilik rekening langsung dari data KTP, sehingga Anda tidak bisa meminjam rekening atas nama orang lain. Jika data-data yang diperlukan sudah lengkap, klik Selanjutnya.
- Lalu, masukkan data-data pribadi Anda mulai dari nama, alamat, status pernikahan, hingga alasan pengajuan pinjaman. Kemudian masukkan juga data keluarga/pasangan sebagai kontak darurat. Lalu, klik selanjutnya jika semua data sudah diinput.
- Selanjutnya Easy Cash meminta informasi pekerjaan Anda, setelah itu klik Selanjutnya. sistem credit scoring akan mengolah data Anda.
- Jika telah selesai, Anda bisa mengajukan pinjaman pertama sesuai angka limit. Pilih sesuai kebutuhan, dan klik Ajukan Sekarang.
- Akn ditampilkan perjanjian peminjaman, jika setuju, bubuhkan tanda tangan elektronik, lalu klik Konfirmasi Tanda Tangan.
- Easy Cash akan mengirimkan kode verifikasi ke nomor HP Anda untuk pencairan pinjaman. Masukkan kode ke aplikasi. Tunggu 1×24 jam untuk pencairan ke rekening.
Penutup
Demikian penjelasan tentang Easy Cash apakah aman, serta informasi lainnya tentang aplikasi pinjaman online ini.